Usai Direkrut, 55 Relawan Demokrasi Dilatih KPU Konkep

Komisioner KPU Konkep Bersama 55 Relawan Demokrasi (Foto: IST)
Keterangan Gambar : Komisioner KPU Konkep Bersama 55 Relawan Demokrasi (Foto: IST)

LANGARA – Usai direkrut, kini 55 Relawan Demokrasi (Relasi) KPU Kabupaten Konawe Kepulauan mengikuti  pelatihan atau Bimbingan Teknis (Bimtek), untuk mensukseskan Pemilihan umum (Pemilu) yang digelar 17 April 2019 mendatang, Kamis (07/2/2019).

Dalam sambutannya, Ketua KPU Konkep, Iskandar menjelaskan, program Relasi merupakan gerakan sosial dengan melibatkan langsung peran serta masyarakat untuk ditempatkan sebagai pelopor demokrasi bagi 10 komunitas  yang dibentuk Oleh KPU. Pembentukan ini kata dia, bertujuan untuk meningkatkan partisipasi dan kualitas pemilih dalam menggunakan hak pilihnya di TPS pada hari pencoblosan nanti.

“Saya berharap dengan sosialisasi ini peserta dapat memiliki pengetahuan kepemiluan sehingga bisa mengetahui cara kerja-kerja lapangan di masing-masing basisnya,” jelas Iskandar.

BACA JUGA: KPU Konkep Resmi Kukuhkan 55 Relawan Demokrasi

BACA JUGA: KPU Kendari Lantik 55 Relawan Demokrasi,Target 80 Persen Partispasi Pemilih

Lebih lanjut, Iskandar mengatakan, sebanyak 55 orang relawan demokrasi yang terbentuk dalam 10 basis. Tiap basis terdiri dari 5 orang dan ada juga basis yang berjumlah 6 orang.

“Relawan demokrasi ini akan menjadi mitra KPU di tiap tingkatan untuk memberikan sosialisasi serta pendidikan pemilih pada tiap kecamatan yang ada di Konkep,” katanya.

Sementara itu, di tempat yang sama, Anggota KPU Konkep yang membidangi Divisi Sosialisasi Parmas dan SDM, Bahrun menerangkan, dibentuknya relawan demokrasi ini merupakan salah satu bentuk untuk memberikan peran masyarakat dalam menyukseskan Pemilu.

“Dengan adanya relawan demokrasi ini diharapkan mendorong tumbuhnya kesadaran tinggi serta tanggung jawab penuh masyarakat untuk menggunakan haknya dalam Pemilu secara optimal,” terang Bahrun.

Komisioner KPU Konkep dua periode ini juga menambahkan, tujuan dari program Relasi ini selain untuk meningkatkan partisipasi pemilih dan kualitas proses Pemilu juga untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap proses demokrasi serta membangkitkan kesukarelaan masyarakat dalam agenda Pemilu.


Laporan: Jubirman

Potretsultra Potretsultra

2 Pings & Trackbacks

  1. Pingback: Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Relasi KPU Konkep Siap Bekerja | Potretsultra

  2. Pingback: Akhir Februari ini, KPU Konkep Bakal Rekrut 910 KPPS | Potretsultra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *