3 Jamaah di Indonesia Rayakan Idul Fitri Hari Ini

Jemaah An Nadzir di Gowa, Sulawesi Selatan Saat Sholat Id (Sumber: Antaranews.com)
Keterangan Gambar : Jemaah An Nadzir di Gowa, Sulawesi Selatan Saat Sholat Id (Sumber: Antaranews.com)

JAKARTA – Kementerian Agama (Kemenag) RI sore ini baru rencana menggelar sidang isbat untuk menentukan 1 Syawal 1440 H yang bakal dilangsungkan Sholat Idul Fitri, Senin (3/6/2019).

Jamaah Al Muhdlor di Jawa Timur

Namun, telah ada tiga jamaah islam di Indonesia yang telah merayakan Hari Raya Idul Fitri 1440 H pada hari ini, pagi tadi. Seperti yang dilakukan oleh puluhan jamaah Al Muhdlor Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Mereka telah menggelar shalat Idul Fitri 1440 H lebih awal dibanding mayoritas umat Islam pada umumnya di Indonesia.

Sholad Idul Fitri tersebut dilaksanakan di Masjid Nur Muhammad yang lokasinya berada di Desa Wates, Kecamatan Sumbergempol, Kabupaten Tulungagung, Jatim. Mereka merupakan para pengikut ajaran Habib Sayyid Ahmad Bin Salim Al Muhdlor yang merayakan lebaran pertama dengan menggelar kenduri bersama usai shalat id dilakukan pada pukul 05.30 WIB pagi tadi.

Yang bertindak sebagai imam Sholat Idul Fitri pada jamaah itu yakni Habib Hamid Bin Ahmad Al Muhdlor, pengasuh pondok pesantren yang juga sebagai putra almarhum Habib Sayyid Ahmad bin Salim Al Muhdlor dan diyakini memiliki garis turun langsung dengan Nabi Muhammad SAW.

Menurut pengakuan Habib Hamid Bin Ahmad Al Muhdlor, pihaknya menggelar shalat Id lebih awal karena mereka mengaku telah menjalani puasa Ramadhan selama 30 hari penuh.

“Kami melaksanakan puasa dua hari lebih awal dibanding umat Islam pada umumnya,” katanya.

Habib Hamid juga menegaskan, pelaksanaan shalat Idul Fitri dan puasa Ramadhan lebih awal mereka lakukan itu bukan diputuskan secara sembarangan. Namun katanya, sudah ada hitung-hitungannya berdasar petunjuk ahli Falaq.

“Keyakinan ini juga sudah diikuti jamaah Al Muhdlor sejak lama, sejak masa Habib Sayyid Ahmad bin Salim Al Muhdlor masih hidup,” kata Habib Hamid.

Jemaah An Nadzir di Sulawesi Selatan

Selain di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, jamaah islam di Indonesia yang juga telah melaksanakan Sholad Id pada pagi tadi yaitu Jemaah An Nadzir di Gowa, Sulawesi Selatan. Mereka juga telah merayakan Idul Fitri lebih awal.

Perayaan shalat Idul Fitri itu digelar di halaman Masjid Baitul Maqdis, Desa Romanglompoa, Bontomarannu, Senin (3/6/2019) pagi tadi. Menurut pengakuan pimpinan An Nadzir, Samiruddin Pademoi bahwa Sholad Id yang digelarnya itu telah berdasarkan perhitungan bulan dan juga pertanda alam.

“Hasil kesepakatan kami berdasarkan perhitungan bulan dan juga pertanda alam, yakni terjadinya puncak pasang air laut. Maka, kami menetapkan 1 Syawal jatuh pada hari ini,” ujar Samiruddin Pademoi.

Jemaah An Nadzir yang menggelar shalat Id tersebut kebanyakan nampak terlihat mengenakan jubah hitam. Sebagian besar juga terlihat mengenakan penutup kepala berwarna hitam.

Jemaah Naqsabandiyah di Sumatera Barat

Bukan hanya di Jawa Timur dan di Sulawesi Selatan, jamaah yang juga telah menjatuhkan waktu untuk sholat Idul Fitri pagi tadi yakni terjadi di Padang, Sumatera Barat. Para Jemaah Naqsabandiyah di Padang itu telah merayakan Idul Fitri hari ini.

Menurut keterangan dari Pimpinan Tarekat Naqsabandiyah Padang Syafri Malin Mudo bahwa mereka mengaku telah menjalankan ibadah puasa Ramadhan selama 30 hari. Karena katanya, Jemaah Naqsabandiyah itu memulai puasa terlebih dahulu.

“Lebarannya tanggal 3 (Juni), karena puasa kami sudah 30 hari. Kami memulai memang lebih awal, sesuai hisab yang sudah turun temurun,” kata Syafri.

Dari Berbagai Sumber
Editor: Jubirman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *