
BAUBAU – Sebuah kapal bermuatan Bahan Bakar Minyak (BBM) mengalami kebakaran di Pelabuhan Sulaa Kecamatan Betoambari Kota Baubau, Kamis (06/09/2018).
Hal ini diungkapkan oleh Humas SAR Kendari, Wahyudi. Kata dia, pada Pukul 11.20 Wita telah terjadi kecelakaan pelayaran KM Samudra GT:10 tujuan Pelabuhan Sulaa – Siompu memuat BBM yang terbakar di Pelabuhan Sulaa.
“Tim Pos SAR Baubau berjumlah 5 orang bergerak menuju TKM dgn menggunakan Rubber Boat,” ungkap Wahyudi.
Lanjutnya, kronologi kejadian yaitu kapal itu memuat BBM jenis premium 5 ton dan minyak tanah 5 ton di Pelabuhan Topa Sulaa untuk dibawa ke Pulau Siompu.
“Saat akan melakukan pelayaran menuju Siompu disaat ABK kapal hendak menyalakan mesin kapal langsung terjadi ledakan dan kapal langsung terbakar,” jelasnya.
Tambah Wahyudi, seluruh ABK kapal yang berjumlah 4 orang mendorong kapal sehingga hanyut dan semua ABK melompat ke laut untuk menyelamatkan diri berenang naik ke dermaga.
Adapun nama-nama ABK dari kapal yang terbakar itu yakni Anwar (44) selaku kapten, La Sura (60), La Uba (25), dan La Aco (52).
Laporan: Said




Pingback: KM Fungka Permata V Dikabarkan Terbakar di Banggai Laut Sulteng | Potretsultra