BURANGA– Demi kenyamanan peserta Sail Wonderful, Desa Benua-Benua Jaya Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara melakukan berbagai upaya salah satunya dengan kebersihan.
Kepala Desa Benua-Benua Jaya, Sumarno mengatakan, kegiatan ini secara rutin dilaksanakan tiap hari Jumat, namun kedatangan peserta Sail Wonderful mancanegara itu yang dijadwalkan pada tanggal 16 sampai 19 Agustus 2018 maka kegiatan pembersihan lingkungan makin intens dilakukan.
“Kegiatan bersih-bersih ini bersama dengan warga kami lakukan dan akan kami intens selama Sail Wonderful berlangsung,” kata Sumarno, Minggu (12/08/2018).
BACA JUGA: Desa Benua Benua Jaya di Butur Jadi Tempat Berlabuhnya Kapal Sail Wonderful
Lanjut Sumarno, bukan hanya itu kapal-kapal yang ada di Pelabuhan Benua-Benua Jaya akan disterilkan dan tempat-tempat hiburan malam akan dipersempit waktunya.
“Jadi tempat berlabuh kami akan kosongkan pada tanggal 15 Agustus nanti sebab kemungkinan kapal-kapal sail akan memenuhi tempat berlabuh, sedangkan tempat hiburan kami akan persempit waktunya sampai Pukul 10.00 Wita,” tegasnya.
Sementara itu, salah satu tokoh pemuda Desa Benua-Benua Jaya, Merdin menuturkan, kedatangan peserta Sail Wonderful dari berbagai warga negara asing (WNA) itu bisa menguntungkan masyarakat setempat. Sebab perekonomian yang berada di sekitar kegiatan Sail Wknderful bisa menghasilkan rupiah pada pedagang.
“Dengan kedatangan peserta Sail banyak dampak positif pada masyarakat Benua-Benua Jaya dan Sulawesi Tenggara sebab perekonomian bisa berjalan lebih banyak seperti biasanya,” ungkap Merdin.
Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Harlin Hari menegaskan, kesiapan Pemda Buton Utara sudah 100 persen dari sisi teknis. Tambahnya, pada 16 Agustus 2018 nanti kapal peserta Sail Wonderful akan siap berlabu di Butur.
“Saat ini sedang menuju Butur dari Pulau Banda sekitar 80 kapal,” jelas Harlin.
Harlin juga mengatakan, dalam menyambut kegiatan Sail Wonderful yang dirangkaikan dengan Festival Barata Kulisusu pada tanggal 17 sampai 18 Agustus 2018, peserta Sail Wonderful juga akan diikutsertakan pada upacara HUT Kemerdekaan RI dalam rangka penyambutan.
“Kebudayaan yang disiapkan pada peserta sail kali ini dengan sunatan massal dan olahraga tradisional seperti Sandikan,” tegasnya.
Laporan: Haslin
Editor: Jubirman
Tinggalkan Balasan