Usulan Tidak Diakomodir di APBD, PGRI Buton Tetap Berupaya Mencari Solusi

Keterangan Gambar : Ketua PGRI Buton, La Nesa, S.Pd, M.Si

Potretsultra

BUTON – Pembahasan APBD Kabupaten Buton Tahun Anggaran 2023 telah selesai dibahas di DPRD Buton. Namun ada rasa kecewa di hati para guru.

Terutama pengurus PGRI Kabupaten Buton, karena semua usulan program peningkatan profesionalisme guru tidak terakomodir. Padahal usulan tersebut sudah disetujui oleh Pj Bupati Buton Drs. Basiran M.Si dan telah di disposisi ke Kadis Dinas Pendidikan Kabupaten Buton untuk ditindaklanjuti.

Hal itu disampaikan Ketua PGRI Buton La Nesa, S.Pd, M.Si pada media ini, Senin (16/1/2023).
Dikatakan, ada sejumlah program PGRI Buton yang fokus pada peningkatan profesionalisme guru yaitu Lingkar Belajar Guru (LBG) di setiap kecamatan yakni akan digelar kegiatan melatih keterampilan guru dalam mendidik siswa tanpa kekerasan dengan melibatkan tenaga ahli LPAI.

Selain itu juga Workshop atau pelatihan tentang meramu pembelajaran, metode, dan teknik mengajar. Kemudian, ada seminar pendidikan di setiap Hardiknas.

“Kegiatan-kegiatan yang fokus membahas tentang isu dan upaya memajukan pendidikan di Buton, Porseni, Lomba Karya Tulis, lomba cerdas cermat siswa SD, SMP ,SMA dan lainnya,” ujar La Nesa.

La Nesa menjelaskan, hasil diskusi dengan pihak terkait, mayoritas APBD Kabupaten Buton tahun 2023 diprioritaskan pada fisik daripada non fisik seperti pendirian dan rehab bangunan sekolah, pengadaan sarana dan lainnya.

“Meskipun tidak terakomodir usulan PGRI Buton, kami pengurus tetap berupaya mencari pihak-pihak yang peduli dan sayang dengan guru agar program tersebut bisa dilaksanakan di tahun 2023 ini,” ucapnya.

La Nesa berharap, masih ada para pejabat dan pemangku kepentingan yang terketuk hatinya sehingga sejumlah program-program yang diusulkan PGRI Kabupaten Buton dapat terealisasi.

“Semoga saja ada pihak yang terketuk hatinya untuk membantu PGRI Buton melaksanakan program kerjanya di tahun 2023 ini,” tutupnya.

Laporan: Akbar

Potretsultra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *