Putra Buton Selatan Pimpin Deklarasi Anies for President

Poster Deklarasi Anies Baswedan for President (Foto: IST)
Keterangan Gambar : Poster Deklarasi Anies Baswedan for President (Foto: IST)

KENDARI – Panggung politik Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2019 mendatang kian menarik perhatian publik. Selain Joko Widodo dan Prabowo Subianto, nama baru yang ikut mencuat adalah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

La Ode Basir Bersama Anies Baswedan (Foto: IST)

La Ode Basir Bersama Anies Baswedan (Foto: IST)

Beredar gambar deklarasi Anies for Presiden di sosial media. Hal ini dibenarkan Koordinator Deklarasi Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera , Laode Basir. Menurutnya, 2019 tahun penting untuk melihat arah bangsa ke depan.

Lanjutnya, ijtihad Indonesia tahun 2014 Jokowi-JK sudah tepat karena perlunya akselerasi pembangunan infrastruktur. Namun di tahun 2019 kepentingannya berbeda dengan 2014.

“Tahun 2019 kepentingannya untuk membangun martabat dan kedaulatan bangsa. Memperkokoh kesatuan dan persatuan dan membangun masyarakat yg berkeadilan,” jelas Laode Basir via selulernya, Kamis (05/07/2018).

Pria asal Sulawesi Tenggara ini menambahkan, memilih Anies Rasyid Baswedan adalah salah satu ijtihad penting untuk mencari nahkoda yg tepat bagi Indonesia di tahun 2019.

Potretsultra

“Setelah saya dan teman-teman berhasil mensukseskan Bang Anies di Pilgub DKI Jakarta, kami yang muda-muda ini mencoba menangkap yang berkembang di masyarakat untuk mendorongnya kembali ke Pilpres,” jelas Laode Basir yang belum lama ini juga berhasil ikut menggerakkan masyarakat dalam pemenangan Ali Mazi di Pilgub Sultra.

La Ode Basir Bersama Aksa Mahmud dan Ali Mazi (Foto: IST)

La Ode Basir Bersama Aksa Mahmud dan Ali Mazi (Foto: IST)

Lebih lanjut, Laode Basir mengungkapkan, Anies merupakan sosok muda, berintegritas, visioner, memiliki rekam jejak yang tanpa cacat, dan berjiwa nasionalistik. Tambahnya, Anies juga memiliki wawasan global yang baik, serta mampu menginspirasi dan menggerakkan banyak orang tanpa bayaran.

“Kualifikasi mumpuni itulah yang menyebabkan kita untuk mendukung Anies maju sebagai Calon Presiden RI periode 2019-2024,” kata Laode Basir

Pemuda yang berasal dari Batauga Buton Selatan ini melanjutkan, kualitas itu tidak banyak dimiliki oleh calon presiden lain, yang menjadi faktor pembeda antara Anies dengan yang lain.

” Untuk itu, hadirilah Deklarasi dan Konferensi Pers Anies Baswedan for President pada Jumat 6 Juli 2018 pukul 13.30 WIB di Gedung Juang 45 Jalan Menteng Raya Jakarta,” tutupnya.

Reporter: Jubirman

Potretsultra Potretsultra Potretsultra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *