KOLAKA UTARA – Pj. Bupati Kolaka Utara, Parinringi, S.E.,M.Si., terus memikirkan langkah pembangunan daerah untuk kesejahteraan masyarakat.
Partisipasi pembangunan selama ini dengan berbagai pihak terbukti mumpuni membawa Kolaka Utara lebih maju dan berdikari.
Dibawah kepemimpinan Parinringi, Kolaka Utara bergerak maju di berbagai sektor, mulai SDM, ekonomi, UMKM, pendidikan, kesehatan, dan sosial budaya.
Perkembangan Kolut tak lepas dari partisipasi masyarakat melalui program rembuk, salah satunya rembuk penanganan pemukiman tak layak huni.
Parinringi memimpin rembuk pembangunan rumah layak huni bagi korban bencana longsor yang terjadi beberapa waktu yang lalu di Dusun 3 Desa Batu Ganda, Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara.
Dalam kesempatan ini, Pj. Bupati juga meninjau langsung lokasi yang telah disiapkan untuk pembangunan rumah tersebut.
Pj Bupati Kolaka Utara mengungkapkan bahwa konsep penyelesaian setiap masalah adalah dengan turun langsung melihat kondisi di lapangan. Hal ini bertujuan agar solusi yang dihasilkan dapat sesuai dengan kondisi yang ada.
Pj. Bupati Kolaka Utara menunjukkan komitmennya untuk memastikan pemulihan dan rehabilitasi bagi para korban bencana longsor di daerah tersebut.
Sebanyak tujuh rumah layak huni akan dibangun di lokasi yang telah disiapkan. Rumah-rumah ini akan memberikan tempat tinggal yang aman dan nyaman bagi para korban bencana longsor.
Dengan adanya pembangunan rumah tersebut, diharapkan korban bencana dapat kembali menjalani kehidupan normal dan pulih dari dampak yang mereka alami.
Acara rembuk ini dihadiri oleh beberapa anggota DPRD Kolaka Utara, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat Lasusua, serta tamu undangan lainnya. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan dan komitmen dalam upaya pemulihan pasca-bencana. Para peserta rembuk secara aktif berdiskusi dan memberikan masukan untuk memastikan pembangunan rumah layak huni ini dapat berjalan dengan baik dan efektif.
” Saya berharap agar seluruh proses pembangunan dapat berjalan lancar dan tepat waktu,” katanya.
Dia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, DPRD, dan masyarakat dalam memastikan keberhasilan pembangunan ini.
Dengan kerja sama yang solid, diharapkan para korban bencana dapat segera mendapatkan tempat tinggal yang layak dan memulihkan kehidupan mereka dengan lebih baik.
Tim Redaksi
![Potretsultra](https://potretsultra.com/wp-content/uploads/2025/01/IMG-20250117-WA0031.jpg)
![Potretsultra](https://potretsultra.com/wp-content/uploads/2025/01/IMG_20250118_013103.jpg)
Tinggalkan Balasan