Tim Penilai Lomba PKK Disambut dengan Ewa Wuna dan Tari di Mubar

Keterangan Gambar : Tim Penilai Lomba PKK Tingkat Provinsi Sultra bersama Sekda Mubar dan Ketua PKK Kab. Mubar (Foto: Sacriel)

Potretsultra

MUBAR – Tim penilai Lomba Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tiba di Desa Lakawoghe Kecamatan Kusambi, Kamis (11/7/2019).

Kedatangan tujuh Tim penilai lomba PKK tingkat Provinsi Sultra tersebut disambut langsung oleh Pemda Mubar yakni Sekda Mubar, LM Husein Tali dan Ketua PKK Kabupaten Mubar, Hj Herlina Jie Susilawati Madek Rajiun bersama seluruh pengurusnya serta beberapa OPD lingkup Pemda Mubar.

Pada penyambutan tersebut, Pemda Mubar menyajikan kesenian khas Budaya yakni Ewa Wuna (Silat Muna) dan Tarian Linda.

Bupati Mubar melalui Sekda Mubar, LM Husein Tali dalam sambutannya mengatakan Pemda Mubar sangat mendukung full setiap kegiatan PKK Mubar. Karena semua kegiatan dan program PKK sangat membantu Pemda dalam mensejahterakan masyarakat.

“Semua OPD Pemda Mubar semua hadir, mereka hadir sebagai wujud dukungan dan cinta kepada kegiatan PKK Mubar. Dan ini adalah komitmen Bupati Mubar LM Rajiun Tumada dalam membantu memajukan semua program kegiatan PKK Mubar,” ujarnya, Kamis (11/7/2019).

Lanjut kata Husein, Kabupaten Mubar menunjuk Desa Lakawoghe menjadi perwakilan pada Lomba 10 Program PKK tingkat Provinsi Tahun 2019. “Desa Lakawoghe jadi perwakilan karena Pemda Mubar sangat mengandalkan dalam ikut lomba 10 program PKK Tahun ini,” tuturnya.

Sementara itu, ketua Tim Penilai Lomba PKK Provinsi Sultra, Sitti Leomo Bahrun mengatakan kegiatan dan program PKK sangat membantu Pemda dalam mengatur sendi-sendi kehidupan masyarakat dan roda pembangunan daerah.

“Semua kegiatan PKK sangat membantu Pemda karena berada langsung di tengah-tengah masyarakat,” terangnya.

Sitti Leomo menyebut, adapun jenis lomba yang dinilai yakni lomba tertib administrasi, pola asuh anak dan balita, serta lomba pencegahan kanker rahim dan lain-lain.

“Juara satu itu harus mencapai 80 persen dalam tingkat pengelolaan pekarangan lingkungan dengan baik, karena yang terbaik akan mewakil Sultra. Semoga Desa Lakawoghe menjadi yang terbaik,” imbuhnya.

Diketahui bersama, Ketua PKK Kabupaten Mubar, Hj. Herlina Jie Susilawati Madek Rajiun memberikan cendramata asli kerajinan pengurus PKK Mubar kepada ketujuh Tim penilai Lomba 10 program PKK tingkat Provinsi Sultra tersebut.

Laporan : Sacriel
Editor: Jubirman

Potretsultra Potretsultra Potretsultra Potretsultra Potretsultra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *